Selasa, 14 Juni 2016

UAS Sistem Terdistribusi

Dosen Pengampuh   : Musayyanah, S.ST, MT
Judul                      : Membangun Cloud Computing Menggunakan FreeNas 9.10
Tujuan                    : Mengenalkan mahasiswa tentang konsep cloud computing
                                 Mengenalkan pada mahasiswa tentang konfigurasi FreeNAS pada Jaringan



Cloud Computing


Sejarah singkat dari Cloud Computing sendiri dimulai oleh John McCarthy pada tahun 1960. Pada saat itu John McCarthy berpendapat bahwa "Cloud Computing suatu hari nanti akan menjadi infrastruktur publik", di buku Douglas Parkhill. Namun, Larry Ellison salah satu pendiri Oracle pada tahun 1965 mencetuskan sebuah ide "Network Computing". Ide tersebut adalah membuat sebuah server yang berisi berbagai macam software dan kebutuhan lainnya yang siap untuk di akses pengguna tanpa menginstall berbagai software di PC mereka. Kemudian pada tahun 2005 amazon.com meluncurkan Amazon EC2, IBM meluncurkan Blue Cloud Initiative, Google meluncurkan App Angine, dan lain-lain.

Cloud Computing (Komputasi Awan) adalah sebuah model yang menghubungkan satu device ke beberapa device dengan menggunakan jaringan internet. Cloud Computing memberikan layanan berbasis IT yang dapat diakses melalui jaringan internet. Contoh dari Cloud Computing adalah peluncuran Google Drive pada tanggal 24 Aprill 2012 dimana sebenarnya adalah perkembangan dari Google Docs. Google Drive merupakan layanan Storage/Penyimpanan Online yang dimiliki Google.

 

 

Komponen Cloud Computing :

 

Karakteristik Cloud Computing : 

  • Resources Elasticity (Elastisitas Sumber Daya) : Dapat menambah atau mengurangi device dengan mudah dan cepat
  • Measured Service (Layanan Pengukuran) : Jumlah bandwith yang digunakan oleh pengguna dapat diukur untuk pembayaran biaya layanan yang digunakan
  • On-Demand Self Services (Pelayanan Mandiri Diri Sendiri Saat Diperlukan) : Pengguna dapat mengelola layanan sendiri tanpa interaksi dengan penyedia layanan
  • Broad Network Access (Akses Jaringan yang Besar) : Penggunaan jaringan yang luas, sehingga dapat diakses dengan mudah dimanapun melalui smartphone ataupun media lain
  • Resource Pooling (Resource Menyatu) : Segala sumber daya storage, CPU, memory, bandwith dan virtual machine dapat diakses secara bersama-sama karena menggunakan mekanisme multi tenant

Sevice Layer Cloud Computing :

  • Infrastruktur As A Service (IaaS) : Pengguna hanya diperbolehkan untuk menginstal dan mengelola seluruh infrastruktur IT meliputi system operasi, storage saja.
  • Platform As a Service (PaaS) : Pengguna hanya diperbolehkan menjalankan dan mengontrol aplikasi yang digunakan, tetapi pengguna tidak dapat mengontrol system operasinya.
  • Software As A Service (SaaS) : Pengguna tidak dapat membuat/membangun aplikasi, pengguna hanya diperbolehkan menggunakan aplikasi yang sudah disediakan.

Terminologi Cloud Computing :

  • Public Cloud : Cloud yang dapat diakses oleh semua orang atau masyarakat umum dengan melalui jaringan internet.
  • Private Cloud : Cloud yang biasanya digunakan untuk perusahaan/organisasi. Biasanya terdiri dari penyedia layanan dan user, dimana penyedia jasa bertanggung jawab atas semua layanan yang disediakan.
  • Hybrid Cloud : Cloud penggabungan antara Public Cloud dan Private Cloud, biasanya digunakan untuk keperluan tertentu seperti pendidikan.
 Kelebihan Cloud Computing :
  • Tidak membebani biaya software dan hardware.
  • Dapat diakses dimanapun dan kapanpun (asal ada jaringan internet).
  • Keamanan data lebih terjamin, dikarenakan Cloud menggunakan bebapa tingkatan keamanan.
  • Dapat diakses menggunakan banyak media seperti smartphone dan lain-lain, sehingga tidak membutuhkan komputer yang canggih.

Contoh Aplikasi Cloud Computing : 

 

Google Drive

Google Drive diluncurkan pada tanggal 24 Aprill 2012 dimana sebenarnya adalah perkembangan dari Google Docs. Pihak google menyadari bahwa perkembangan teknologi dan internet semakin lama semakin melesat, terutama penggunaan Cloud Computing. Maka dari itu google menciptakan Google Drive yang merupakan layanan Storage/Penyimpanan Online yang dimiliki Google.
 

 Sales Force

Salesforce.com merupakan suatu vendor yang menggunakan Software as a Service atau yang biasa diebut SaaS, dimana SaaS adalah salah satu layanan dari Cloud Computing. Service Cloud yang diciptakan oleh salesforce.com adalah untuk melayani customer/pelanggan dimanapun dan kapanpun.


====================================================================================



FreeNAS adalah sebuah software/perangkat lunak dan memiliki penyimpanan yang bersifat open source. Biasanya digunakan untuk kepentingan share (terima/kirim) yang dapat digunakan secara bersama-sama dengan beberapa device (server/client). FreeNAS menggunakan system operasi NAS (Network Attached Storage) yang berbasis FreeBSD. Pengertian FreeBSD sendiri adalah sebuah system operasi yang bertipe bebas Unix. Hal tersebut diturunkan oleh UNIX AT&T melalui Berkeley Software Distribution atau yang biasa disebut BSD.



NAS (Network Attached Storage) dan SAN (Storage Area Network), keduanya diaktegorikan dalam Storage Server. Storage Area Network atau SAN adalah sebuah Private Network yang akan menghubungkan penyimpanan/storage dengan server, SAN banyak digunakan karena fleksibel. Sedangkan Network Attached Storage atau NAS adalah sebuah storage/system penyimpanan yang bertujuan agar dapat diakses dari jarak yang jauh dengan menggunakan Network. NAS sendiri dapat diakses melalui RPC (Remote Procedure Call). Dengan demikian NAS dan SAN dapat disimpulkan sebagai sebuah teknologi storage yang terhubung dan dapat diakses melalui jaringan.
Perbedaannya dari segi storage yang di share, NAS menshare dengan cara terhubung ke client atau sebuah jaringan yang share. Sedangkan SAN menshare dengan cara terhubung ke server atau sebuah jaringan yang terdedikasi. Dari segi biaya, NAS lebih efisien dan efektif juga untuk pengaturannya lebih mudah daripada SAN yang lebih mahal, tetapi akses data lebih cepat.




Service FreeNAS :

 

iSCSI

 
Internet Small Computer System Interface atau yang biasa disebut ISCSI adalah storage virtual dimana menggunakan jaringan internet sebagai media yang akan menghubungkan antara storage virtual tersebut dengan Device tertentu (Server). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kegunaan dari iSCSI adalah membuat dan menghubungkan Hard Disk melalui jaringan internet ataupun intranet. Biasanya yang menggunakan iSCSI adalah Storage Area Network atau biasa disingkat SAN, tetapi pada akhir-akhir ini Network Attach Storage atau yang biasa disingkat NAS juga sudah banyak menggunakan dan mengimplementasikan iSCSI.
Untuk konsep yang dipakai oleh iSCSI sendiri berbeda dengan konsep yang dipakai oleh NFS. konsep yang dipakai NFS adalah menambahkan direktori dari satu komputer ke komputer yang lain. Sedangkan konsep yang dipakai iSCSI adalah dengan menambahkan storage (blok Hard Disk) pada suatu Server ke Server lain, tidak hanya itu tetapi blok Hard Disk yang ditambahkan dibaca seakan-akan Hard Disk internal komputer tersebut.

Syarat-syarat untuk membuat dan membangun iSCSI adalah :
  • iSCSI target yang di install pada sebuah server, contoh iSCSI Enterprice Target (IET) atau TGT. iSCSI target adalah sebuah perangkat lunak yang berfungsi supaya Hard Disk server dapat ditambahkan pada device (komputer) lain.
  • Device (komputer) yang akan menggunakan Hard Disk pada iSCSI target harus menggunakan iSCSI Initiator. Perangkat lunak ini berfungsi sebagai penghubung antara device (komputer) pada Hard Disk server iSCSI target.
  • Sebuah server yang sudah mempunyai HBA (Host Bus Adapter) atau bias juga dengan iSCSI bus adapter.

Keuntungan Menggunakan iSCSI :
  • Mengurangi penggunaan penggunaan perangkat keras pada server, kita tanpa menambahkan Hard Disk pada server, sudah dapat menambahkan kapasitas Hard Disk.
  • Hard Disk dapat diakses, diformat ataupun dipartisi sesuai keinginan seperti Hard Disk internal biasa.
  • Untuk mengantisipasi penggunaan internal storage (Hard Disk internal) sudah tidak cukup, dapat menggunakan iSCSI yag berupa storage external.
  • Dapat dengan mudah di remote/control dari jarak yang jauh seperti backup data, dan lain-lain.

FTP

Pada umumya protokol dapat diartikan sebagai aturan yang ditujukan untuk mengatur hubungan komunikasi, perpindahan data dan sebagainya antara dua ataupun lebih device. Salah satu contoh dari protocol itu sendiri adalah File Transfer Protokol (FTP) yang berfungsi disaat ada pengiriman/penerimaan file. FTP biasanya digunakan untuk share (kirim/terima) file dalam sebuah jaringan antara server dan client ataupun sebaliknya yang berjalan diatas Layer TCP/IP.

SSH

Secure Shell atau yang biasa disebut SSH pada umumnya dapat diartikan sebagai Remote Login seperti halnya rlogin dan telnet. SSH hampir sama dengan telnet, karena SSH Client juga menyediakan User dengan Shell sebagai remote. Yang membedakan SSH dengan telnet adalah, dengan menggunakan SSH akan lebih aman karena SSH menyediakan layanan enkripsi diantara Cient dengan Server. Contoh umumnya seperti website yang lebih aman (HTTPS) dengan Website yang biasa (HTTP). SSH juga bermanfaat untuk memantau log file, menginstall software, dan lain-lain. SSH juga dapat bekerja untuk share (kirim/terima) data seperti halnya FTP. Jadi dengan menggunakan SSH kita dapat meremote/mengontrol sever untuk mengakses/mengatur storage, dan lain-lain.


====================================================================================

Cara Install dan Konfigurasi FreeNAS pada VMWare


1.     Jalankan VMWare dan pilih File ==> New Virtual Machine


2.     Pilih Typical ==> Next

3.     Untuk file installer yang berupa ISO, anda pilih Installer disc image file (ISO), klik Browse, cari file ISO FreeNAS yang telah anda siapkan

4.    Berikan nama Virtual Machine yang akan dibuat sesuai keinginan, contoh “FreeBSD 64-bit”, lalu pilih Browse untuk menentukan folder penyimpanannya ==> Next

5.   Pada Specify Disk Capacity, pada tab Maximun disk size (GB) isikan 20. Dan pilih Split virtual disk into multiple files ==> Next

NB : pada tahap ini untuk menentukan kapasitas disk yang akan dibuat, pada pembuatan Hard Disk pertama ini sebesar 20GB dimana nantinya filenya akan disimpan secara terpisah untuk menghemat penampungan data.


6.   Pada Ready to Create Virtual Machine, hilangkan tanda centang pada Power on… ==> Finish.

7.  Karena dibutuhkan harddisk ke-2, maka klik Edit virtual machine settings Specify Disk Capacity ==> pilih Add ==> pilih Hard Disk ==> Next

8.    Pada Select a Disk Type, pilih SCSI ==> Next
 
9.    Pada Select a Disk, pilih Create a new virtual disk ==> Next

10.  Pada pembuatan Hard Disk ke-2 ini, pada tab Maximun disk size (GB) isikan 20. Dan pilih Split virtual disk into multiple files ==> Next

NB : pada tahap ini untuk menentukan kapasitas disk yang akan dibuat, pada pembuatan Hard Disk ke-2 ini sebesar 20GB dimana nantinya filenya akan disimpan secara terpisah untuk menghemat penampungan data.

11. Jika sudah, maka konfigurasi VMWare untuk FreeNAS telah siap

Sekarang kita telah masuk pada tahap penginstallan FreeNAS pada VMWare :
1.    Setelah mengkonfigurasi VMWare, klik Power On this Virtual Machine, dan sekarang kita sudah masuk pada proses penginstallan FreeNAS. Pilih 1 Install/Upgrade ==> pilih Ok

2.     Lalu pilih da0 ==> pilih Ok

NB : pada tahap ini kita memilih Hard Disk mana yang akan dijadikan sistem operasi dari FreeNAS, maka kita pilih Hard Disk yang pertama kita buat berkapasitas 10GB tadi

3.     Pilih Yes untuk memulai proses install ke Hard Disk yang kita pilih tadi

4.     Selanjutnya masukkan password (terserah anda) untuk Root FreeNAS è pilih Ok

5.     Tunggu proses install selesai, ==> Ok

6.     Setelah selesai pilih 3 Reboot System, untuk restart

7.   Tunggu sampai proses restart selesai. Setelah selesai, maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini. Maka FreeNAS siap untuk digunakan. Defaultnya FreeNAS akan memberikan IP Address dari DHCP.

8.   Setelah proses installasi selesai dan kita telah mendapat IP Address dari FreeNAS. Proses selanjutnya adalah anda buka IP Address yang telah didapat pada web browser anda. Lihat tampilan berikut, lalu masukkan Username “root” dan Password “Yang kita buat tadi” ==> pilih Log In

9.    Petelah proses yang begitu panjang * lebar = luas … :D, ini adalah tampilan awal dari FreeNAS yang telah kita install

10. Tahap setting VMWare sudah, tahap install FreeNAS sudah. Sekarang kita masuk pada tahap konfigurasi dari FreeNAS.


Yang nantinya akan di konfigurasi adalah :
1.   iSCSI
      a.   Portals
      b.   Initiators
      c.   Authentication Access
      d.   Targets
      e.   Extents
      f.   Associated Targets 
2.   SSH
3.   FTP


11.  Pertama kita mulai dengan masuk pada tab Services, pilih iSCSI ==> klik Setting

12.  Setelah masuk pada menu setting iSCSI pertama kali yang harus kita lakukan adalah menambah portal pada tab Block (iSCSI) ==> pilih menu Portals ==> pilih Add Portal

Isi Comment sesuai keinginan anda contoh “sia”, pada IP Address pilih IP yang dari FreeNAS tadi, pada Port akan terisi oleh Port 3260 yaitu Port default dari FreeNAS ==> klik Ok

13.   Selanjutnya pilih menu Initiators, untuk menambah Initiator ==> pilih Add Initiator
Initiator adalah IP Address dari server atau computer yang diijinkan mengakses iSCSI sebagai Local Disk server atau computer tersebut

Pada bagian Initiators fungsinya untuk inisialisasi IP Address mana yang diijinkan mengakses FreeNAS ini. Jadi kita dapat mengisi dengan IP Address tertentu, tetapi defaultnya akan berisi All dimana artinya semua IP Address diijinkan. Pada bagian Authorized network fungsinya untuk inisialisasi subnet yang diijinkan mengakses FreeNAS. Kita juga dapat mengisi dengan subnet tertentu, tetapi defaultnya akan berisi All, dimana berarti semua subnet diijinkan.
Isi Comment sesuai keinginan anda contoh “sia” ==> klik Ok

14.  Selanjutnya pilih menu Authorized Access, untuk menambah Authorized Access ==> pilih Add Authorized Access. Authorized Access ini fungsinya untuk membuat berapa Username dan Password yang diijinkan untuk mengakses FreeNAS ini.

Pada bagian Group ID defaultnya berisi 1, pada bagian User dan Secret isi dengan Username dan Password sesuai keinginan. Karena yang digunakan adalah fitur CHAP Authentication, maka panjang password minimal 12 karakter è klik Ok. contoh :
Username   : sia
Password    : 123456789012
NB : Jika hanya 1 User maka, Peer User dan Initiator Secret tidak perlu diisi (kosong). Jika ingin membuat lebuh dari 1 User maka, Peer User dan Initiator Secret harus diisi.

15. Selanjutnya pilih menu Targets, untuk menambah Target ==> pilih Add Target. Target ini fungsinya untuk menentukan IP Address Initiator dan Portal yang akan diijinkan untuk mengendalikan NAS Storage Server ini.

Pada bagian Target Name isi sesuai keinginan contoh “sia”, pada bagian Portal Group ID dan Initiator Goup ID pilih Portal dan Initiator yang telah kita buat tadi, ==> klik Ok.

NB : Konfigurasi Target diatas adalah jika kita ingin masuk/login maka tidak perlu memasukkan Username dan Password lagi. Jika ingin koneksi lebih aman maka, rubah konfigurasi Auto Method menjadi CHAP dan Authentication Group Number menjadi 1.

16. Selanjutnya pilih menu Extents, untuk menambah Extent ==> pilih Add Extent. Extent ini fungsinya untuk menentukan Hard Disk mana yang akan kita gunakan menjadi Disk iSCSI dari FreeNAS ini.

Pada bagian Extent Name isi dengan nama sesuai keinginan contoh “sia”, pada bagian Extent Type pilih Device (karena yang kita share adalah Disk). Apa anda masih ingat Hard Disk ke-2 dengan size 20GB yang kita buat tadi, pada bagian Device pilih da1 dimana adalah Hard Disk ke-2 yang masih kosong, bukan Hard Disk yang kita buat untuk OS FreeNAS tadi. Pada bagian Comment isi sesuai keinginan contoh “Extent 20GB”, ==> klik Ok.

17.  Selanjutnya pilih menu Associated Targets, untuk menambah Associated Target ==> pilih Add Associated Targets. Associated Target ini fungsinya untuk menentukan konfigurasi antara Target dan Extent yang nantinya akan dijadikan Hard Disk iSCSI (Hard Disk 80GB).

Pada bagian Target pilih Target yang telah kita buat tadi, yaitu “sia” dan pada bagian Extent pilih Extent yang telah kita buat tadi, yaitu “sia”, ==> klik Ok.

18. Selanjutnya, masuk pada tab Services, pada iSCSI anda klik ON. Jika indikasi ON maka konfigurasi iSCSI anda benar dan iSCSI siap untuk digunakan, tetapi jika tidak bias ON maka konfigurasi yang anda lakukan masih belum benar.

19.  Kedua kita mulai dengan masuk pada tab Services, pilih SSH ==> klik Setting

20.  Pada menu SSH Settings, pada bagian TCP Port sudah default 22 dan kita centang pada bagian Login as Root With Password, jika sudah maka ==> Ok.

21. Selanjutnya, masuk pada tab Services, pada SSH anda klik ON. Jika indikasi ON maka konfigurasi SSH anda benar dan SSH siap untuk digunakan, tetapi jika tidak bias ON maka konfigurasi yang anda lakukan masih belum benar.

22.  Ketiga kita mulai dengan masuk pada tab Services, pilih SSH ==> klik Setting

23.  Pada menu FTP Settings, pada bagian Port sudah default 21 dan kita centang pada bagian Allow Root Login, jika sudah maka ==> Ok.

24. Selanjutnya, masuk pada tab Services, pada FTP anda klik ON. Jika indikasi ON maka konfigurasi FTP anda benar dan FTP siap untuk digunakan, tetapi jika tidak bias ON maka konfigurasi yang anda lakukan masih belum benar.

Dan akhirnya kita telah mempunyai installan FreeNAS dengan konfigurasi SSH, FTP dan iSCSI.
Sekarang kita mengarah pada konfigurasi antara PC sudah dapat terkoneksi dengan FreeNAS atau tidak.


1.     Untuk mencoba iSCSI kita buka aplikasi iSCSI Initiator pada OS windows anda
NB : Jika pada OS windows anda tidak ada iSCSI Initiator, maka anda harus download dan install iSCSI Initiator terlebih dahulu.

2.     Pada tab Targets isi Target dengan IP Address yang kita dapatkan dari FreeNAS tadi, ==> klik Quick Connect

3.     Pada tab Discovery ==> klik Discovery Portal ==> klik Advanced, pada bagian Local adapter pilih Microsoft iSCSI Initiator, lalu centang Enable CHAP log on, pada bagian Target Secret isikan password Authorized Access 12karakter yang kita buat tadi, jika sudah ==> klik Ok. Pada tab Discovery ==> klik Discovery Portal ==> IP address or DNS name isi dengan IP Address yang didapat dari FreeNAS tadi, pada bagian Port akan berisi default “3260”, ==> klik Ok.

4.   Jika sudah, maka kita kembali pada menu Targets, supaya iSCSI dapat terkoneksi maka klik Connect ==> pada tab Connect To Target centang Add this connection… ==> Advanced.

Pada tab Advanced Settings ==> General, pada bagian Local adapter pilih Microsoft iSCSI Initiator, lalu centang Enable CHAP log on, pada bagian Target Secret isikan password Authorized Access 12karakter yang kita buat tadi, jika sudah ==> klik Ok. Pada tab Discovery ==> klik Discovery Portal ==> IP address or DNS name isi dengan IP Address yang didapat dari FreeNAS tadi, pada bagian Port akan berisi default “3260”, ==> klik Ok.

5.     Jika sudah, maka iSCSI akan connect seperti berikut


6.    Untuk mencoba SSH kita buka aplikasi Putty, pada bagian Host Name isikan IP Address yang didapat dari FreeNAS, pada bagian Port sudah default 22 (akan sama dengan konfigurasi FreeNAS), pada bagian Connection Type pilih SSH, ==> klik Open

7.   Jika sudah maka akan terbuka terminal seperti dibawah ini. Kita tinggal masukkan User dan Password dari FreeNAS yang telah kita buat tadi. Jika berhasil maka tampilan akan seperti berikut.

8.   Untuk mencoba FTP kita buka aplikasi WinSCP, pada bagian File Protocol pilih FTP (bukan SFTP), pada bagian Host Name isikan IP Address yang didapat dari FreeNAS, pada bagian Port sudah default 22 (akan sama dengan konfigurasi FreeNAS), pada bagian User name dan Password kita isikan root dan password FreeNAS kita, ==> klik Login


9.    Jika sudah selesai, maka akan muncul tampilan seperti berikut. Dan SUKSES

 Untuk cara install dan konfigurasi FreeNAS dapat dilihat pada video berikut ( Cekidot ) :
Install dan Konfigurasi FreeNAS